Planet Berbatu Terbesar Wasp 17B

Posted by

planet-berbatu
Sebelum mengetahui ukuran planet berbatu terbesar yang pernah ditemukan. Kita perlu mengetahui bagaimana tata surya dan jenis planet terbentuk. Secara umum pembentukan planet dalam tata surya kita memiliki 2 bagian. Planet bagian dalam dan planet bagian luar.

Planet dalam seperti bumi, Mars, Venus dan Merkurius umumnya berukuran lebih kecil dan disebut planet permukaan berbatu. Kandungan gas (seperti oksigen, hidrogen - atmosfer) di planet bagian dalam relatif sangat sedikit sehingga disebut planet berbatu. Jadi atmofer di bumi relatif lebih tipis.
Planet bagian luar umumnya berukuran besar posisinya lebih jauh dari matahari. Dan planet ini umumnya berbentuk planet gas seperti Jupiter, Neptunus, Saturnus dan Uranus. Disana mungkin intinya tidak berbeda dengan bumi, tapi gas yang dimilikinya jauh lebih besar.

Yang ini berbeda, penemuan planet Wasp 17B. Karena planet ini ukurannya luar biasa besar dan memiliki kandungan material berbatu. Ditemukan di lingkar bagian dalam sebuah tata surya Wasp-17. Ukuran planet ini lebih besar dari Jupiter, mungkin 1.5 - 2x lebih besar dari Jupiter. Ditemukan tahun 2009, menjadi Exoplanet dan memegang rekor planet berbatu terbesar yang ditemukan. Benar benar sebuah planet berbatu dan sangat besar. Jarak dari bumi ke planet Wasp 17B sekitar 1000 tahun cahaya. Planet Wasp 17B diperkirakan memiliki lingkaran 300 ribu km. Bandingkan dengan diameter Bumi yang memiliki lebar sekitar 12.742km.

Seandainya ingin terbang keliling dunia dengan pesawat komersil dengan kecepatan rata rata 800km perjam, di bumi saja membutuhkan 15 jam nonstop. Disana mungkin membutuhkan waktu 375 jam atau setara 15 hari baru bisa mengelilingi satu putaran planet.

Bentuk planet ini besar ini diperkirakan dengan permukaan berbatu, tapi ukuran besar menjadi tidak biasa besarnya menjadi keunikan dari astronomi. Bandingkan dengan Jupiter yang ukurannya juga besar, tapi planet Jupiter memiliki kulit luar (atsmosfer) berbentuk gas yang tebal. Jadi intinya tidak sebesar badannya yang terlihat bongsor.

Planet Wasp 17B , ukurannya sudah besar dan isinya di dominasi dari batuan. Gravitasi disana dipastikan sangat kuat dan manusia tidak mungkin tinggal disana. Seandainya bisa berdiri disana aja, tekanan atmosfer dan gravitasi tidak bisa membuat manusia bisa berdiri.


Blog, Updated at: 1:50 AM

0 comments:

Post a Comment